MIS AL-IKHLASIAH

KANTOR SEKRETARIAT : YAYASAN MADRASAH AL IKHLASIAH - TINGKAT : MADRASAH IBTIDAIYAH (MI) DAN MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH AWALIYAH (MDTA) - JL. BEO INDAH NO. 13 - KEL. SEI SIKAMBING B - KEC. MEDAN SUNGGAL - KOTA MEDAN - KODEPOS 20122 - PROVINSI SUMATERA UTARA - PHONE : 061.8455401 - HP : 081396455085 - 081260606024 - Email : mis.alikhlasiah@gmail.com - mis.ikhlasiah@yahoo.co.id - Website : misikhlasiahmedan.blogspot.com

Senin, 30 Maret 2015

Juknis Program Bantuan Siswa Miskin/Indonesia Pintar Untuk Siswa Madrasah Tahun 2015 | Download


Sahabat Madrasah,
Direktorat Jenderal Pendidikan Madrasah Direktorat Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia sebagai salah satu unsur organisasi pemerintah yang menangani pendidikan Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA) memberikan layanan pendidikan kepada siswa peserta didik dengan kecirikhasan Islam.

Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor : 751 Tahun 2015 Tentang Petunjuk Teknis Bantuan Siswa Miskin Program Indonesia Pintar Untuk Siswa Madrasah Tahun Anggaran 2015.

Dalam rangka penyempurnaan Program Bantuan Siswa Miskin (BSM) yang telah bergulir sejak tahun 2008, pemerintah akan menggulirkan Program Indonesia Pintar (PIP). Dalam buku Juknis ini terdapat informasi mengenai Program Indonesia Pintar. Program Indonesia Pintar adalah program bantuan tunai kepada seluruh anak usia sekolah yang berasal dari kelaurga kurang mampu. Pada tahun 2015 Program Indonesia Pintar yang merupakan bagian dari penyempurnaan BSM ditargetkan dapat menjangkau 2 juta anak dari keluarga kurang mampu.

Penyaluran manfaat Program BSM/Program Indonesia Pintar dilaksanakan 2 (dua) kali dalam satu tahun anggaran, yaitu :
  • Periode Januari - Juni 2015 untuk Semester II Tahun Pelajaran 2014/2015 ; yang dapat dicairkan mulai Bulan Januari.
  • Periode Juli - Desember 2015 untuk Semester I Tahun Pelajaran 2015/2016 ; yang dapat dicairkan mulai Bulan Juli.

Contoh Gambar Kartu (KPS, KKS, KIP, dan PKH) :











Sahabat Madrasah,
Untuk lebih jelas dan lengkap silahkan unduh Petunjuk Teknis Bantuan Siswa Miskin Program Indonesia Pintar Untuk Siswa Madrasah Tahun Anggaran 2015 pada tautan berikut :


Demikian semoga bermanfaat...
Salam Madrasah.

Sumber :

By :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar